Beranda » Gercep, Pj. Bupati Bekasi Dedy Supriyadi Tinjau Lokasi Terdampak Puting Beliung

Gercep, Pj. Bupati Bekasi Dedy Supriyadi Tinjau Lokasi Terdampak Puting Beliung

JPM, Kabupaten Bekasi – Rusaknya atap tribun penonton di Stadion Wibawa Mukti dan beberapa rumah warga disekitar Stadion Wibawa Mukti yang diakibatkan oleh Hujan disertai Angin Kencang (Puting Beliung), kejadian ini terjadi pada pukul 13 : 40 WIB hari Senin 21 Oktober 2024 lalu di wilayah Kelurahan Sertajaya, Kacamatan Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi mengakibatkan viral dimedia sosial warga Kabupaten Bekasi.

Mendengar kabar tersebut Pj. Bupati Bekasi Dedy Supriyadi dengan jajaran Kementerian PUPR langsung mendatangi lokasi rusaknya atap Stadion Wibawa Mukti yang disapu oleh hujan dan angin kencang.

“Saat ini Pemerintah Kabupaten Bekasi terus berusaha untuk menangani kejadian tersebut secepat mungkin, dan terus berkoordinasi dengan pihak terkait untuk menentukan langkah selanjutnya. Tentunya kami terus berkoordinasi dengan dinas terkait dan kita akan segera lakukan assesment,” ucap Dedy kepada awak media, pada Selasa (22/10/24).

Dirinya mengatakan, bahwa saat ini pihaknya masih terus dilakukan penghitungan kerugiannya atas musibah tersebut, tidak hanya itu saja, termasuk ada beberapa rumah warga di sekitar yang terdampak atas peristiwa tersebut (hujan disertai angin kencang). 

Dedy juga mengungkapkan, bahkan BPBD Kabupaten Bekasi juga sudah mencatat sebanyak 22 rumah rusak ringan di Kelurahan Sertajaya serta 131 rumah rusak di Desa Hegarmanah yang mengalami kerusakan ringan dan tidak ada korban jiwa akibat kejadian atau peristiwa alam tersebut.

“Alhamdulillah pada saat kejadian angin puting beliung tidak ada korban jiwa, karena kebetulan tidak ada kegiatan atau event, jadi tidak ada pengunjung,” tandasnya.

Jaringanpublik.com

Editor    : Tiar  

9 thoughts on “Gercep, Pj. Bupati Bekasi Dedy Supriyadi Tinjau Lokasi Terdampak Puting Beliung

  1. Таможенный брокер СБ Карго специализируется на международных грузоперевозках, предлагая полный спектр логистических решений для импорта и экспорта товаров. Компания организует перевозки различными видами транспорта: морским, воздушным, железнодорожным и автомобильным, обеспечивая оптимальные маршруты и сроки доставки.

  2. Keep up the fantastic work! Kalorifer Sobası odun, kömür, pelet gibi yakıtlarla çalışan ve ısıtma işlevi gören bir soba türüdür. Kalorifer Sobası içindeki yakıtın yanmasıyla oluşan ısıyı doğrudan çevresine yayar ve aynı zamanda suyun ısınmasını sağlar.

  3. Keep up the fantastic work! Kalorifer Sobası odun, kömür, pelet gibi yakıtlarla çalışan ve ısıtma işlevi gören bir soba türüdür. Kalorifer Sobası içindeki yakıtın yanmasıyla oluşan ısıyı doğrudan çevresine yayar ve aynı zamanda suyun ısınmasını sağlar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

TOP